DPRD Benteng Gelar Paripurna Istimewa, Mendengarkan Pidato Kenegaraan

0

Bengkulu Tengah, Sinarfakta.com- Dalam rangka memperingati Hut Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 76, DPRD Bengkulu Tengah melakukan Rapat Paripurna Istimewa dalam agenda mendengarkan pidato kenegaraan yang berjalan dengan lancar, bertepat di gedung pertemuan Balai Rafflesia Renah Semanek Senin (16-07-2021).

Pada kesempatan ini Rapat Paripurna Istimewa dibuka langsung oleh Ketua DPRD Bengkulu Tengah Budi Suryantono S.Sos dihadiri oleh Bupati Bengkulu Tengah Fery Ramli SH, MH,Waka I Feri Haryadi S.Sos,Waka II Evi Susanti S. Ip,Anggota DPRD Bengkulu Tengah,Kejari Bengkulu Tengah, Kapolres, Dandim, Veteran, Presidium Pemekaran Kabupaten Bengkulu Tengah, seluruh kepala OPD dilingkungan Kabupaten Bengkulu Tengah.

Budi suryantono mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat Bengkulu Tengah marilah kita selalu mengingat kembali bagaimana para pejuang terdahulu yang telah berjuang dengan gagah berani untuk Indonesia dalam memperebutkan kemerdekaan, mereka tak kenal lelah untuk bangsa Indonesia, maka dari itu kita selaku penerus, pemuda indonesia marilah kita isi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang positif,berkarya untuk bangsa, kita isi dengan pembangunan demi kemajuan Bangsa Indonesia ini tutur Budi Suryantono.

Budi Suryantono juga menambahkan, terkhusus diwilayah Kabupaten Bengkulu Tengah.

“Kita Tumbuh kembali semangat demi Indonesia Tangguh, apalagi kita sekarang sedang dihadapkan dengan Virus Covid-19 yang sampai sekarang masih saja melanda kita bersama, kita harus bangkit, dengan selalu melakukan kebiasaan hidup sehat” tutup Budi Suryantono.

Pada kesempatan terpisah, Sekwan (Sekretariat Dewan) Bengkulu Tengah H. Meizuar, juga menyampaikan dalam kegiatan Rapat Paripurna Istimewa berjalan lancar,walau dalam mengahadapi wabah Covid-19 kita tetap melaksanakan Rapat Paripurna Istimewa mendengarkan pidato kenegaraan dengan melaksanakan Protokol Kesehatan.

“pada kesempatan ini undangan juga kita batasi demi menjaga jarak,kita juga melibatkan gugus tugas Covid-19 demi untuk kelancaran acara ini” Pungkas Meizuar. (Adv)

Leave A Reply

Your email address will not be published.