Polsek Pondok Suguh menggelar jum’at curhat

0


Mukomuko Sinarfakta.com-– Untuk mempererat dan menjalin talisilaturahmi antara Polri khususnya Polsek Pondok Suguh dengan unsur Forkopimcam, Manajemen perusahaan serta elemen masyarakat dalam wilayah Kecamatan Pondok Suguh, pihak Polsek Pondok Suguh menggelar jum’at curhat. Acara digelar di Mapolsek Pondok Suguh, Jum’at (30/12).

Kapolres Mukomuko, AKBP, Nuswanto, SH.SIK.MH melalui Kapolsek Pondok Suguh, IPDA M. Setya Y.M,S.H menyampaikan bahwa kegiatan jum’at curhat yang digelar ini untuk menjalin silaturahmi antara Polri khususnya Polsek Pondok Suguh dengan unsur dan elemen masyarakat dalam Kecamatan Pondok Suguh agar terciptanya Harkamtibmas yang kondusif menjelang tahun baru dan tahun Politik 2023.

“Selain untuk mempererat hubungan talisilaturahmi, kegiatan ini juga untuk menampung aspirasi serta keluhan masyarakat di Kecamatan Pondok Suguh serta dalam kegiatan ini juga untuk membuka ruang tanya jawab dalam acara jumat curhat ini,”kata Kapolsek.

Kapolsek juga menyampaikan agar hubungan silaturahmi dan komunikasi semua unsur dan elemen masyarakat di Kecamatan Pondok Suguh ini agar selalu terjalin dengan baik sehingga Harkamtibmas di wilayah Pondok Suguh tetap kondusif. Dan diharapkan agar selalu melibatkan pers Polsek Pondok Suguh dalam setiap kegiatan ataupun penyelesaian masalah yang ada di dalam desa.

 

 

Kapolsek Pondok Suguh, IPDA M. Setya Y.M,S.H menyampaikan bahwa kegiatan jum’at curhat yang digelar ini untuk menjalin silaturahmi antara Polri khususnya Polsek Pondok Suguh dengan unsur dan elemen masyarakat dalam Kecamatan Pondok Suguh .foto;[nt35/doc]

“Kita harapkan setiap kegiatan ataupun penyelesaian masalah yang ada di dalam desa melibatkan pers Polsek Pondok Suguh,”terangnya.

Camat Pondok Suguh, Rustam Efendi sangat menyambut baik dan mengepresiasi kegiatan jum’at curhat yang dilaksanakan oleh pihak Polsek Pondok Suguh. Melalui kegiatan ini diharapkan hubungan silaturahmi semua unsur dan elemen masyarakat terus terjalin sehingga akan tercipta suasana yang aman, nyaman dan kondusif di Kecamatan Pondok Suguh.

Rustam berharap agar kegiatan seperti ini bisa diadakan secara berkelanjutan karena dengan kegiatan seperti ini keinginan dan keluhan masyarakat bisa tertampung dan nantinya bersama-sama bisa mencari solusi.

“Kegiatan ini sangat positif dan diharapkan bisa dilaksanakan secara berkelanjutan. Kita harapkan pihak dari Manajemen perusahaan serta desa agar selalu menjaga dan menjalin komunikasi yang baik dengan Polri dan TNI serta dengan instansi terkait,”pungkasnya.

Acara dihadiri, Danramil 02  Ipuh, Kapuskesmas Pondok Suguh, Camat Pondok Suguh, Kades Pondok Sugu, Kades Karya Mulya, KTU PT. GSS, Asis DDP Air Berau Est, Asis PT.Agro Air bikuk Est, Asis PT. DDP PMKS, Babinsa,(Nt 35).

Leave A Reply

Your email address will not be published.